Minggu, 15 Maret 2020

Indonesia Menyatakan Darurat Corona (Covid-19)



Yurika999---  Badan Kesehatan Dunia mengatakan Dunia (WHO) darurat Virus Corona, WHO mengatakan Benua Eropa menjadi pusat penyebaran baru ke seluruh dunia.

"Eropa kini menjadi pusat dari Pandemi"kata Direktur Jenderal WHO, Tedros Adhanom Ghebreyesus, dalam konferensi pers secara virtual pada Jumat (13/3/2020) lalu.

Menurut data dari WHO menunjukan sampai hari ini total kasus infeksi Virus Corona di seluruh dunia mencapai 156.396 kasus.

5.833 korban meninggal dunia, sedangkan yang sembuh sebanyak 73.966.
Italia, Iran, dan Korea Selatan tercatat memiliki infeksi kasus postif Virus Corona terbesar di luar China.

Angka kasus infeksi Virus Corona paling besar tercatat di China, yang memiliki 80.995 kasus, dengan 3.203 korban meninggal, sedangkan angka kasus terbesar kedua tercatat di Italia, yang mencapai 21.157 kasus infeksi dengan korban meninggal mencapai 1.441 jiwa.

Angka kasus infeksi Virus Corona terbesar ketiga tercatat di Iran, yang mencapai 12.729 kasus dengan angka kematian sebanyak 611 jiwa.

Sedangkan angka kasus terbesar keempat tercatat di Korea Selatan, yang mencapai 8.086 kasus dengan korban meninggal 72.

Juru Bicara Pemerintah Khusus penanganan Virus Corona, Achmad Yurianto menyebut setidaknya ada delapan daerah di Indonesia telah terjangkit Virus Corona, mulai dari Jakarta, Manado, dan Sulawesi Utara.

"Kalau kita lihat penyebarannya, sekarang sudah melebar. Jakarta, Jawa Barat termasuk Bandung, Tanggerang. Jawa Tengah di Solo dan Yogyakarta, di Bali, di Manado, di Pontianak,"kata Achmad Yurinto dalam konferensi pers, Sabtu (14/3/2020) kemarin.

Kasus positif Virus Corona di Indonesia per Minggu (15/3/2020) sudah mencapai 96 orang.
Dari jumlah itu, sebanyak delapan pasien dinyatakan sembuh.
"Indikasinya tidak ada keluhan fisik dan telah dua kali pemerikasaan Virus dinyatakan negatif,"ujar Achmad Yurianto.

Sebelumnya diberikan Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi dinyatakan terjangkit Virus Corona (Covid-19).

Hal tersebut disampaikan dalam jumpa pers di Istana Kepresidenan, Jakarta, Sabtu (14/3/2020).

Awalnya Wakil Kepala RSPAD Gatot Soebroto Budi Sulistya menjelaskan adanya pejabat pemerintahan yang positif Virus Corona dengan nomor identitas pasien 76.

Lalu Menteri Sekretaris Negara Pratikno yang mendampinginnya mengkonfirmasi bahwa pejabat yang dimaksud adalah Budi Karya.

"Atas Izin dari pihak keluarga yang disampaikan oleh kepala RS tadi adalah Pak Menhub," Kata Pratikno.

Sebelumnya, Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati mengungkapkan, Budi Karya tengah menderita sakit tifus dan asma.

"Beliau tengah dalam dalam perawatan di rumah sakit karena penyakit tifus dan asma yang sudah lama dideritanya," kata Adita.

Media Korea Utara Klaim Wabah Covid-19 Berawal dari Warga Menyentuh Benda Alien

Yurika999 - Wabah Covid di Korea Utara muncul setelah warga menyentuh "benda alien" yang jatuh dekat perbatasan Korea Selatan, kl...